Recent Articles

Garuda Taklukkan Gajah Putih


Pertandingan Indonesia melawan Thailand berlangsung seru. Thailand menguasai jalannya pertandingan.

Hingga babak pertama berakhir gol belum juga tercipta. Gol baru tercipta di menit 68 lewat tendangan pemain Thailand Suree Sukha.

Penyerang timnas Indonesia Irfan Haarys Bachdim digantikan oleh Bambang Pamungkas. Bambang akhirnya dapat menyamakan kedudukan lewat titik penalti di menit ke 79. Hadiah penalti didapat setelah sebelumnya Christian Gonzales dilanggar.

Gol Bambang membuat pemain Indonesia bersemangat. Serangan-serangan yang dilakukan membuat repot pemain belakang Thailand. Pada menit 87 tendangan Arif Suyono setelah memperdayai pemain belakang Thailand mengenai tangan pemain belakang Thailand Panupong Wongsa. Wasit pun memberikan hadiah penalti sekaligus kartu kuning kedua buat Wongsa.

Untuk kedua kalinya Bambang Pamungkas mendapat kesempatan mengeksekusi penalti. Gol lagi. Indonesia menang 2-1.

Meski dipaksa bertahan dan tertinggal lebih dulu, Indonesia akhirnya berhasil mengalahkan Thailand 2-1 di penyisihan Grup A Piala AFF 2010. Thailand pun tersingkir karena di pertandingan lain Malaysia berhasil mengalahkan Laos.Keberhasilan Indonesia tidak lepas dari peran Bambang Pamungkas, yang memborong dua gol untuk tim "Garuda". Dua golnya melalui titik putih mengubah suasana di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (7/12/2010).
Indonesia yang turun tanpa sejumlah pemain utama, termasuk kapten Firman Utina, mendapat kesempatan menyerang di delapan menit pertama. Akan tetapi, kecepatan dan keunggulan fisik "Gajah Putih" membuat tim "Garuda" mulai merapatkan barisan pertahanan.

0 comments for "Garuda Taklukkan Gajah Putih"

Leave a Reply

Newer Post Older Post